-=Welcome to my blog=-

---ARCHITECT STUDENT with GAMER soul---

Jumat, 12 Agustus 2011

Penyesalan selalu datang kemudian

Yup, mengikuti kata pepatah, penyesalan selalu datang belakangan.... Tetapi bila tidak ada yang disesali tidak bisa maju terus....

Kegundahan dari akibat membuang-buang duit buat game online kembali datang [read Tujuan bermain game online ]

Hal ini bermula dari Speedy menurunkan kecepatan internetku dari 150 kBps terjung hingga sisa 50kBps... Hal ini tentu sangat menggangguku... Dimana hal ini terjadi sejak awal bulan Juni.....mungkin awalnya tidak masalah, tetapi memasuki masa liburan kuliah, kecepatan ini tentu mengganggu ku dalam bermain game + mendownload anime...Yup, liburan, saatnya donlot-donlot !!

Pada saat kecepatan masih 150kBps, saya dapat melakukan kedua hal tersebut, mendownload sambil bermain game online tanpa takut terkena virus mematikan yaitu DISCONNECT !!  Tetapi dengan 50kBps ? nge game doank ajah harus berdoa biar tidak DC.....Jelas ini menganggu banget....

Kenapa tidak protes ke Telkom? errrr, itu karena, memang kecepatan yang seharusnya adalah 50kBps, tetapi dikarenakan sejak bulan februari 2011 lalu speedy mungkin error, maka kecepatan bisa naik 3x lipat dari seharusnya....

Seharusnya walaupun kecepatan hanya 50kBps, tidak mungkin DC, karena pada saat bulan Januari dahulu main Granado Espada, tidak pernah DC....Tetapi sekarang? ditinggal sebentar udah balik layar login....Bagaimana tidak bikin orang stress kalau seperti ini? Kesalahan, saya salahkan Speedy dan servernya LYTO !!

Kembali ke topik, Kegundahan dan penyesalan datang ketika melihat bagaimana buku tabunganku seret banget isinya... ketika melihat nominal transaksi selalu sedih...tetapi nasi udah jadi bubur...sudah tidak bisa dikembalikan lagi...

Menyesal ? iya dan tidak.... Iya, karena duit di tabungan naik turun....Tidak, karena pada saat itu saya tidak merasa stress, melainkan enjoy yang seharusnya saya dapatkan dari game untuk melarikan diri dari dunia nyata ini........

Tidak ada komentar:

Posting Komentar