-=Welcome to my blog=-

---ARCHITECT STUDENT with GAMER soul---

Selasa, 08 Maret 2011

Utilitas - 1

Utilitas....

Merupakan bagian yang penting dari suatu rancangan....Akan tetapi, kebanyakan dari kita atau sebagian deh, mungkin lebih asik menata nata bentukan dan denah daripada memikirkan utilitasnya....Dengan anggapan" Ah utilitas, ga penting, gampang lah, blakangan ajah. Asikan juga ngubek-ngubek sirkulasi, denah ma fasade. " Betulkah pikiran macam ini ?

Tentu pikiran macam itu terkadang terbesit di benak kita. Padahal utilitas itu penting bgt....

Utilitas terdiri dari air bersih, air kotor, kotoran, air hujan...bisa ditambahkan dengan listrik...Untuk bangunan tinggi, ditambahkan juga lift.

Bila masih mengutak atik bangunan tingkat 1, utilitas mungkin masih diabaikan. Tetapi kalo di lereng gunung? drainase akibat air hujan pengaruh bgt terhadap desain loh, salah-salah yang ada banjir masuk rumah donk walau 1 lantai doank....

Menginjak 2 lantai, juga kadang masih kurang mentingin utilitas. Alhasil, lupa kalau yang namanya kotoran, apalagi dari lantai 2 itu pasti ada syaratnya, cmn boleh miring 2 persen kalau pipanya ga disejajarkan !!!  Nah kalo dah begitu, kelabakan deh, bikin toilet/kamar mandi mendingan atas bawah sejajar atau berdekatan sehingga pipa-pipa gampang ngaturnya, sumur resapan dan septiktank juga ga perlu banyak-banyak... Bayangkan kalau toilet/kamar mandi mencar-mencar, walau hanya 1 lantai, masa bikin pipa sepanjang jalan kenangan [alias panjang bgt hehe :) ] Untuk daerah dapur, jangan lupa memberi bak kontrol sebelum pipanya diteruskan ke sumur resapan.

Kalau air bersih dan kotor? air bersih n air kotor mah gampang, belok2 juga gpp, ga bakal ada yg nyangkut, kalo pipa kotoran belok-belok itu bermasalah [tar pupnya nyangkut gmn hayoo?], makanya dibikin sejajar atau batas miring ke bawah 2 persen.....

Air hujan? biarin masuk taman kan beres? ngapain di urus?? tanah pun punya titik jenuh, yang ada tar ngambang-ngambang airnya, rusak tuh tar tanaman, makanya ada yg namanya bak kontrol alias BK....bak-bak ini ukurannya kecil 1x1, dan ada pipa2 yang nyalurin antara bak yg 1 ke bak yang lain sampai diteruskan ke saluran pembuangan kota ato got~ biasanya BK ditaruh di sekitar titik jatuhnya air hujan dari atap dan di taman kalau tamannya terlalu besar...Jarak antar BK 5 meter max.....

Menuju bangunan tinggi, yang diurus di sistem utilitas semakin banyak, tidak hanya air kotor, air bersih, kotoran...tetapi kabel listrik, lift, sistem AC juga diperhatikan karena mereka sebagai penunjang utilitas dan penempatannya sangat mempengaruhi desain....

Bersambung kalau ingat~ sistem utilitas bangunan tinggi byk sih hehe ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar